Minggu, 28 April 2013

MENTRI AGAMA: DAKWAH UJE JUGA DISUKAI UMAT AGAMA LAIN




Menteri Agama Suryadharma Ali malam ini hadir dalam acara pengajian dan pembacaan doa untuk ustaz Jeffry Al-buchory, yang meninggal akibat kecelakaan di kawasan Pondok Indah, Jakarta Selatan Jumat 26 April 2013 dini hari lalu. Suryadharma punya kesan tersendiri atas ulama kondang yang akrab disapa Uje itu.

Uje, menurut menteri agama, merupakan mubalik muda yang sangat dinamis. Dia juga kreatif dan memiliki perhatian besar kepada umat Islam.

"Kita semua telah kehilangan seseorang yang sangat dicintai oleh seluruh umat Islam. Almarhum adalah orang yang sangat luar biasa di dalam meluruskan berbagai persoalan, mendidik kita semua, memberikan pelajaran agama dengan cara agama yang mudah dipahami," kata Suryadharma di kediaman Uje di Rempoa, Tangerang Selatan.

Uje, kata dia, selalu memberikan dakwan yang bermanfaat. Tempat penyampaiannya bukan hanya di Masjid atau Majelis Taklim, tetapi dia juga di tempat-tempat yang sangat terpencil dan sulit dijangkau oleh orang kebanyakan.

"Makanya, dakwaan beliau bisa menempuh lapisan semua masyarakat, baik muda dan orang tua. Ajarannya, bimbingannya begitu menyentuh kalbu, yang disampaikan betul-betul sejuk," kata Suryadharma.

Dia menambahkan, dakwah Uje bukan hanya disukai oleh kaum muslimin, tetapi umat agama lainnya. Ini dibuktikan saat tiga hari lalu muncul kabar duka tentang kepergian Uje, semua kalangan berduka.

Sumber :
http://life.viva.co.id/news/read/408710-menteri-agama--dakwah-uje-juga-disukai-umat-agama-lain

Artikel Terkait

1. Silahkan masukkan komentar
2. Berkomentar dengan kata-kata yang santun
3. Jangan menggunakan kata-kata kotor
4. Jika anda tidak suka dengan yang kami sajikan, lebih baik jangan di baca
5. Tinggalkan link web/blog anda agar admin bisa visit back
6. Jadilah pengunjung yang baik
7. Kami hanya memberikan informasi dari sumber-sumber yang bisa admin percaya.
8. Maaf jika ada salah satu artikel tidak ada sumbernya.
EmoticonEmoticon