Korea Utara adalah negara yang paling tertutup di
muka bumi. Kematian pemimpinnya, Kim Jong Ill, disampaikan dua hari setelah
meninggal, adalah salah satu contoh ketertutupan negeri ini. Tidak ada yang
mengetahui alasan penundaan pengumuman itu.
Saat menyampaikan berita kematian, presenter
televisi yang mengenakan baju khas negara itu berurai air mata dan suaranya
tersedak.
Reaksi rakyat pun tidak jauh berbeda. Tangisan dan
teriakan histeris membahana di seluruh penjuru negeri.
Sejak usia dini rakyat Korea Utara dididik untuk
memuja pemimpinnya. Pendiri negara itu Kim Il Sung disebut sebagai Pemimpin
Hebat (Great Leader), meninggal tahun 1994. Kim Jong Il disebut sebagai Pemimpin
Tersayang (Dear Leader).
Dua wartawan BBC, Sue Lloyd Roberts dan Michael
Bristow berkunjung ke Korea Utara pada tahun 2010, menuliskan hasil
pengamatannya.
Saat kunjungan ke universitas yang memiliki jurusan
bahasa asing, mahasiswanya dapat berkomunikasi dengan bahasa Inggris dengan
baik.
"Terima kasih kepada Pemimpin hebat,"
katanya, seperti dikutip laman beritasatu.com.
"Kami diijinkan menonton film Inggris dan Amerika,
seperti The Sound of Music."
Ketika ditanya nama pemimimpin dunia, dengan cepat
si mahasiswa berkata,"Stalin dan Mao Zedong!"
Namun mereka tidak pernah mendengar nama Nelson
Mandela.
Lebih dari 3000 warga Korea Utara telah melarikan
diri, sebagian tiba di negara tetangganya, Korea Selatan, yang mereka anggap
sebagai planet lain.
Penduduk Korea Selatan menggunakan telepon seluler
untuk membayar belanjaan di supermarket, mempunyai akses Internet yang sangat
cepat, jika tersesat di jalan ada kamera yang bisa memfoto dan mengirim pesan
ke kawan, minta pertolongan.
Negara ini jauh lebih maju dari Korea Utara, maka
semua pendatang dari Korea Utara harus menjalani sekolah khusus selama
berbulan-bulan yang diselenggarakan oleh pemerintah agar bisa membaur dengan
baik. Pelajaranya, tentang bagaimana hidup di abad 21.
1. Silahkan masukkan komentar
2. Berkomentar dengan kata-kata yang santun
3. Jangan menggunakan kata-kata kotor
4. Jika anda tidak suka dengan yang kami sajikan, lebih baik jangan di baca
5. Tinggalkan link web/blog anda agar admin bisa visit back
6. Jadilah pengunjung yang baik
7. Kami hanya memberikan informasi dari sumber-sumber yang bisa admin percaya.
8. Maaf jika ada salah satu artikel tidak ada sumbernya.
EmoticonEmoticon