Sabtu, 27 April 2013

SITUS MULTIPLY INDONESIA AKAN DITUTUP




Mulai tanggal 6 Mei 2013 mendatang, toko online Multiply Indonesia akan menutup situs online miliknya yang beralamat di www.multiply.co.id. Semua kegiatan usaha akan dihentikan pada 31 Mei 2013.

Hal tersebut tertuang dalam sebuah pengumuman yang ditayangkan oleh pihak Multiply.
Pihak Multiply menyatakan akan memanfaatkan sisa waktu selama bulan Mei 2013 untuk memastikan seluruh proses jual beli telah selesai dan masing-masing penjual dan pembeli telah mendapat haknya.

Pelunasan transaksi diberikan waktu hingga tanggal 31 Mei, sementara kegiatan jual beli akan dihentikan pada tanggal yang sama dengan penutupan situs, yaitu 6 Mei 2013.

Multiply yang awalnya adalah situs jejaring sosial diluncurkan ulang menjadi toko online mulai tahun 2013. Menjelang akhir tahun lalu, Multiply dilaporkan sudah ditempati 100.000 penjual asal Indonesia dan 75.000 penjual asal Filipina.

Mengusung konsep "Social Shopping", toko online multiply mempertemukan pembeli dengan para pemilik toko virtual yang menjual aneka macam barang, mulai dari pakaian, perhiasan, hingga perangkat elektronik.

Selain Multiply.co.id, layanan Multiply internasional (Multiply.com) juga akan ditutup. 

Sumber :
http://tekno.kompas.com/read/2013/04/26/14295497/Situs.Multiply.Indonesia.Akan.Ditutup

Artikel Terkait

1. Silahkan masukkan komentar
2. Berkomentar dengan kata-kata yang santun
3. Jangan menggunakan kata-kata kotor
4. Jika anda tidak suka dengan yang kami sajikan, lebih baik jangan di baca
5. Tinggalkan link web/blog anda agar admin bisa visit back
6. Jadilah pengunjung yang baik
7. Kami hanya memberikan informasi dari sumber-sumber yang bisa admin percaya.
8. Maaf jika ada salah satu artikel tidak ada sumbernya.
EmoticonEmoticon