Tingginya pasar otomotif China mendesak para
perusahaan otomotif semakin gencar memperkenalkan produk terbaru di negeri
Tirai Bambu tersebut.
Bertepatan dengan perhelatan Shanghai Autoshow 2013
yang berlangsung sejak 21 sampai 29 April 2013, para produsen mobil pun
meluncurkan mobil-mobil terbaik dan terbaru untuk menarik perhatian warga
China.
Dari lebih 1.300 kendaraan yang ada, media otomotif Autoblog
mencoba merangkum mobil-mobil terbaik yang sedang di pamerkan di Shanghai
New International Expo Centre.
Berikut mobil-mobil terbaik di Shanghai Autoshow 2013:
Hongqi L9
Hongqi yang berarti Red Flag atau bendera merah,
merupakan merek mobil China yang diproduksi perusahaan otomotif FAW sejak 1950.
Hongqi sendiri biasanya diproduksi untuk para petinggi di negeri tersebut.
Kali ini, produsen mobil ini meluncurkan Hongqi L9,
mobil yang dibuat untuk versi sipil. Dengan gaya retro namun tetap mewah, bodi
sedan L9 ternyata anti peluru.
Untuk masalah jantung pacu, mobil ini dilengkapi mesin
V12 6.0 liter yang sanggup menghasilkan tenaga sebesar 400 Hp dengan torsil 405
lb-ft. Belum diketahui berapa harga mobil tersebut, hanya saja jika diproduksi
mungkin mobil ini memang hanya untuk kalangan tertentu.
Renault Alpine A110-50 Concept
Meskipun deretan mobil terbaru hadir di Shanghai Auto
Show 2013, namun mobil konsep Alpine A110-50 dari Renault ini tetap tetap
mencuri perhatian di acara tersebut. Pasalnya, beberapa waktu lalu mobil konsep
ini pernah juga dipamerkan.
Mobil konsep asal Prancis ini memiliki berat 880
kilogram dan dilengkapi ban berukuran 21 inci dengan disc rem depan berukuran
356 mm dan rem belakang 330 mm.
Mobil ini dipersenjatai dengan mesin V6 berkapasitas
3.500 cc yang sanggup melontarkan tenaga 400 Hp pada 7.200 Rpm dengan torsi 422
Nm.
Icona Vulcano
Mobil yang dirancang oleh perusahan bodi dan desain
asal Italia ini cukup menarik perhatian warga China.
Vulcano sendiri dibuat untuk menampilkan mobil yang
memiliki teknologi dan style. Untuk membuatnya, mobil ini didesain dengan
menggabungkan dua unsur supercar hebat, yaitu Lexus LFA dan Ferrari 599.
Masalah dapur pacu, mobil ini dilaporkan memiliki dua
varian mesin, Versi H-Turismo twin-turbo V6 dan H-Competizione V12 mesin
elektrik.
Maserati Ghibli 2014
Mobil sport empat pintu asal Italia ini disebut-sebuat
akan mengancam penjualan mobil Jerman seperti Audi A6, BMW 5 series dan
Mercedes-Benz E-Class.
Rencananya, untuk menarik perhatian masyarakat China,
mobil berlambang trisula ini menawarkan tiga pilihan mesin, enam silinder, dua
mesin bensin dan diesel.
Pertama, mengusung mesin 3.000cc V6 yang mampu
memproduksi tenaga 330 Ps. Kedua dilengkapi mesin twin turbo yang mampu
menghasilkan tenaga 410 P. Dan ketiga, mesin diesel 3.000cc V6 yang dapat
melontarkan tenaga 275 Ps.
Buick Riviera Concept
Bertepatan dengan dihadirkannya di Shanghai Auto Show
2013, eksterior mobil konsep ini juga terinspirasi dari papatah China "The
greatest good is like water".
Mobil konsep memiliki desain yang futuristic dan
stylish, serta menggunakan pintu gullwing yang menambah kesan modern.
Riviera Concept dikemas dengan kecanggihan telnologi
seperti dual-mode wireless plug-in hybrid electric propulsion system (disebut
W-PHEV), yang memungkinkan mobil dapat dicharge secara wireless melalui
"sensory recharge panel" yang ditempatkan di bawah mobil.
Mercedes-Benz GLA Concept
Mobil mewah asal Jerman ini mengusung stylish compact
luxury crossover, memiliki wheelbase yang sama dengan tiga model
front-wheel-drive mobil Mercedes-benz terbaru, dari generasi kedua B-class,
generasi ketiga A-class dan sedan CLA.
Konsep GLA memiliki ukuran 172,4 inci panjangnya,
lebar 77,6 inci dan tinggi 61,8 inci. Memiliki roda dengan velg 20-inci dan ban
R20 255/45.
Masalah dapur pacu, mobil ini mengusung mesin turbo
inline-four 2,0-liter yang mampu menghasilkan tenaga 208 Hp dengan torsi 258
lb-ft yang dikawinkan dengan dual-clutch gearbox dan multi-plate clutch AWD
system.
Sumber :
http://otomotif.news.viva.co.id/news/read/407535-daftar-mobil-terbaik-di-shanghai-auto-show-2013
1. Silahkan masukkan komentar
2. Berkomentar dengan kata-kata yang santun
3. Jangan menggunakan kata-kata kotor
4. Jika anda tidak suka dengan yang kami sajikan, lebih baik jangan di baca
5. Tinggalkan link web/blog anda agar admin bisa visit back
6. Jadilah pengunjung yang baik
7. Kami hanya memberikan informasi dari sumber-sumber yang bisa admin percaya.
8. Maaf jika ada salah satu artikel tidak ada sumbernya.
EmoticonEmoticon