Para pejabat di Seoul
tidak menyebut secara khusus daya jangkau peluru kendali itu, ataupun namanya.
Tapi mereka mengatakan, rudal itu dapat menghantam “kemanapun dan kapanpun” ke
Korea Utara. Juru bicara Kementerian Pertahanan, Kim Min-Seok mengatakan,
senjata baru itu “sangat merusak dan hebat”, dan dimaksudkan untuk mencegah
musuh yang menyerang.
Kim mengatakan, senjata
yang dikendalikan dengan cermat itu sangat jitu, mampu menghantam
“jendela-jendela markas komando Korea Utara”.
Kementerian itu
memperlihatkan video ujicoba peluncuran, dari sebuah kapal selam dan
kapal perusak, memeragakan senjata itu menyerang sasarannya di daratan.
Amerika tahun lalu
menyetujui Korea Selatan memperluas jangkauan rudal balistiknya. Para pejabat
kemiliteran Korea Selatan mengatakan, bahwa rudal baru itu perlu untuk
menghadapi meningkatnya ancaman dari Utara.
Korea Selatan dan
Jepang, terlindung di bawah payung nuklir Amerika dan Amerika memiliki sejumlah
markas militer di dua negara itu, dengan puluhan ribu anggota militernya.
Militer Korea Selatan
telah dalam keadaan siaga, sejak ujicoba peledakan nuklir bawah tanah Korea
Utara Selasa lalu. Latihan militer berskala besar sedang berlangsung di Korea
Selatan.
Sumber : http://www.voaindonesia.com/content/korsel-perkenalkan-rudal-penangkal-serangan-korut-/1603952.html
1. Silahkan masukkan komentar
2. Berkomentar dengan kata-kata yang santun
3. Jangan menggunakan kata-kata kotor
4. Jika anda tidak suka dengan yang kami sajikan, lebih baik jangan di baca
5. Tinggalkan link web/blog anda agar admin bisa visit back
6. Jadilah pengunjung yang baik
7. Kami hanya memberikan informasi dari sumber-sumber yang bisa admin percaya.
8. Maaf jika ada salah satu artikel tidak ada sumbernya.
EmoticonEmoticon