Duta Besar China untuk Indonesia, Liu Jianchao,
menilai bahwa hubungan investasi negaranya di negeri ini terus berkembang.
Namun ada beberapa hal yang perlu diperhatikan pemerintah maupun pelaku usaha
di Indonesia dalam menarik lebih banyak investasi langsung dari pihak asing,
terutama dari China.
"Saya kira sekarang waktunya perusahaan China
mendapatkan posisi yang lebih baik saat berinvestasi dengan Indonesia. Karena
sekarang telah mengenal Indonesia dengan lebih baik, kami tahu lingkungan
investasi di negara ini, kami tahu bagaimana berbisnis dengan orang
Indonesia," ujar Dubes Liu dalam wawancara khusus dengan VIVAnews.
Secara umum dia menilai bahwa Pemerintah Indonesia
telah melakukan upaya yang keras dalam meningkatkan lingkungan investasi bagi
perusahaan asing. Prosedurnya kini dianggap lebih terbuka dan transparan.
Namun, China berharap pemerintah Indonesia menjaga
stabilitas dan konsisten dengan kebijakannya. "Saya tahu kebijakan bisa
berubah sesuai situasi, tapi demi menarik investasi dari luar, kebijakan yang
konsisten sangat diinginkan oleh perusahaan asing," kata Dubes Liu.
Jika perusahaan asing ingin berinvestasi di
Indonesia, biasanya akan merekrut tenaga lokal untuk menghemat biaya. Namun, di
beberapa kasus, mereka harus membawa orang mereka sendiri, walaupun biayanya
mahal.
"Biasanya mereka terdiri dari para ahli, dan
beberapa manajemen. Saya harap pemerintah Indonesia dapat memudahkan mereka
dalam membuat visa. Tapi secara umum sudah baik," ujar Liu.
Dia juga mengingatkan bahwa saat berhubungan dengan
Indonesia, China bukanlah investor tradisional. "Kami mulai berinvestasi
di negara ini mungkin sekitar 10 tahun yang lalu. Namun investasi di Indonesia
juga berkembang sangat pesat," kata Dubes Liu.
Sebaliknya, ujar Liu, perusahaan di Indonesia juga
lebih tahu caranya berbisnis dengan investor China. "Kami tengah berada di
tingkat “nyaman” dalam hubungan investasi bilateral. Maka dari itu, kami
yakinkan perusahaan di China, Indonesia adalah tempat sempurna untuk
berinvestasi," ujar dia.
Sumber :
http://dunia.news.viva.co.id/news/read/365081-demi-tarik-minat-investor--dubes-rrc-minta-kebijakan-ri-konsisten
1. Silahkan masukkan komentar
2. Berkomentar dengan kata-kata yang santun
3. Jangan menggunakan kata-kata kotor
4. Jika anda tidak suka dengan yang kami sajikan, lebih baik jangan di baca
5. Tinggalkan link web/blog anda agar admin bisa visit back
6. Jadilah pengunjung yang baik
7. Kami hanya memberikan informasi dari sumber-sumber yang bisa admin percaya.
8. Maaf jika ada salah satu artikel tidak ada sumbernya.
EmoticonEmoticon