Sabtu, 26 Oktober 2013

Land Rover Produksi Range Rover Sport Hybrid

Pabrikan mobil asal Inggris, Land Rover, dikenal bukan sebagai produsen mobil "hijau" terbaik di dunia. Namun, anggapan itu akan berakhir sehubungan dengan rencana mereka memproduksi kendaraan hybrid. Demikian berita ini ditulis Leftlinenews.com, Rabu (9/12/2009).

Land Rover memamerkan teknologi hybridnya yang dinamai Electric Rear Axle Drive (ERAD) ini pertama kali pada London Motor Show 2008. Kabarnya, pengetesan final produk tengah dilakukan tahun depan. Mengutip majalah Autocar, pabrikan akan menggunakan model Range Rover Sport 2010 untuk produk tersebut.


Rencananya, sistem hybrid Land Rover sama seperti Toyota Prius yang menganut paralel. Adapun mesinnya berkapasitas 3,0 L diesel V6 dengan motor listrik berkekuatan 25kW. Saat baterai terisi penuh, Land Rover ini bisa menempuh jarak sejauh 35 km. Pihak pabrikan mengklaim bahwa konsumsi bahan bakar lebih hemat 70 mpg. 

Kelebihan dari Range Rover Sport Hybrid ini, meski menggunakan motor listrik, ia bisa menaklukkan medan offroad dengan menggunakan mesin bensin. Sistem ERAD didesain dengan kemampuan dasar kendaraan off-road, seperti melibas kondisi medan berat dengan putaran bawah yang kuat. Jika memang benar bahwa tes akan dilakukan pada 2010, maka artinya mobil ini sudah mulai dipasarkan pada 2012.

Sumber : Kompas

Artikel Terkait

1. Silahkan masukkan komentar
2. Berkomentar dengan kata-kata yang santun
3. Jangan menggunakan kata-kata kotor
4. Jika anda tidak suka dengan yang kami sajikan, lebih baik jangan di baca
5. Tinggalkan link web/blog anda agar admin bisa visit back
6. Jadilah pengunjung yang baik
7. Kami hanya memberikan informasi dari sumber-sumber yang bisa admin percaya.
8. Maaf jika ada salah satu artikel tidak ada sumbernya.
EmoticonEmoticon