Selasa, 02 Juli 2013

China resmikan gedung terbesar sejagat

Gedung paling besar sejagat ini ada di China.
Gedung terbesar sejagat di Provinsi Sichuan, China diresmikan. Bangunan ini setara 20 opera di Kota Sydney, Australia, dan tiga kali kompleks pertahanan Amerika Serikat Pentagon.

Surat kabar the Daily Mail melaporkan, Selasa (2/7), gedung bernama New Century Global Center (NCGC) ini seluas lebih dari 1,7 juta meter persegi. Di dalamnya terdapat beberapa pusat perbelanjaan, taman air, tempat seluncur es, belasan hotel, bahkan pantai buatan.

Menurut pemerintah China NCGC bangunan ini selesai dalam waktu tiga tahun. Pemandu gedung bernama Liu Xun mengatakan bahkan di dalamnya ada matahari buatan menyediakan panas selama 24 jam.

Nantinya di seberang gedung ini bakal dibangun pusat seni kontemporer wilayah Chengdu yang juga besar.

Artikel Terkait

1. Silahkan masukkan komentar
2. Berkomentar dengan kata-kata yang santun
3. Jangan menggunakan kata-kata kotor
4. Jika anda tidak suka dengan yang kami sajikan, lebih baik jangan di baca
5. Tinggalkan link web/blog anda agar admin bisa visit back
6. Jadilah pengunjung yang baik
7. Kami hanya memberikan informasi dari sumber-sumber yang bisa admin percaya.
8. Maaf jika ada salah satu artikel tidak ada sumbernya.
EmoticonEmoticon