Jumat, 19 Juli 2013

Ahok tempatkan petugas kebersihan di Rusun

Ahok buka PRJ tandingan di Monas.
Setelah berbuka bersama ribuan petugas kebersihan, Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) berencana akan memberikan tempat tinggal yang layak. Ahok menyatakan akan memasukkan mereka ke Rumah Susun (Rusun).

"Kita mau sediakan perumahan atau rusun mau disediakan ini mau diprioritaskan. Jadi mereka tanpa diundi pun beberapa pekerjaan mau kita masukkan ke rusun untuk tinggal. Untuk kebersihan mereka juga," ucap Ahok usai acara berbuka bersama di Monas Jakarta, Jumat (19/7).

Petugas tersebut akan dimasukan ke Rusun Marunda atau Rusun Pulo Gebang. Apabila petugas kebersihan tersebut tidak memiliki KTP DKI, maka Ahok akan mengurusi administrasi mereka agar dapat menghuni rusun.

"Pegawai yang mengurusi, ada beberapa pegawai kita masukkan. Ya syaratnya KTP DKI lah. Kalau enggak ada kita urusin. Kita masukkan bertahap yang enggak punya rumah musti dapat. Kita mau utamakan semua orang yang enggak punya rumah kan, tapi kita utamakan semua orang yang berjasa seperti ini," terangnya.

Sejalan dengan melakukan relokasi bagi warga yang tinggal di bantaran sungai dan waduk maka akan juga memproses petugas kebersihan untuk menempati Rusun.

"Rumah belum cukup, kita mau prioritas untuk normalisasi sungai sama waduk dulu. Tapi bertahap. Mungkin sebagian dari mereka pun tinggal di sungai atau waduk," katanya.

Ahok mengungkapkan terharu dengan pengakuan petugas kebersihan yang belum pernah merasakan buka bersama dengan Wagub. Bahkan masuk Monas pun juga tidak pernah.

Untuk itu, ia berjanji akan melakukan buka bersama secara rutin setiap tahunnya. Selain menjalin silahturahmi, juga ingin para pekerja yang sudah berjasa untuk Jakarta dapat dekat dengan pemimpinnya.

"Saya juga tidak tahu. Katanya dari dulu belum pernah ada yang buka bareng seperti ini. Ya kita seneng lah. Begitu banyak yang bekerja untuk Jakarta. Ya tugas kami yang paling pokok sudah ada KJP dan KJS buat mereka, berlaku semua," tegasnya.

Artikel Terkait

1. Silahkan masukkan komentar
2. Berkomentar dengan kata-kata yang santun
3. Jangan menggunakan kata-kata kotor
4. Jika anda tidak suka dengan yang kami sajikan, lebih baik jangan di baca
5. Tinggalkan link web/blog anda agar admin bisa visit back
6. Jadilah pengunjung yang baik
7. Kami hanya memberikan informasi dari sumber-sumber yang bisa admin percaya.
8. Maaf jika ada salah satu artikel tidak ada sumbernya.
EmoticonEmoticon