Kamis, 19 September 2013

Petugas tertangkap nyabu, seluruh pegawai TIM dites urine

taman ismail marzuki.
Polisi menciduk dua petugas keamanan Taman Ismail Marzuki (TIM) dan wakil lurah Bidara Cina saat pesta narkoba. Pasca kejadian ini, Kepala Dinas Pariwisata Arie Budiman memerintahkan Kepala Pusat Kesenian Jakarta (PKJ) TIM, Bambang Subekti melakukan tes urine pada seluruh karyawan.

"Setelah kejadian itu saya minta kepala PKJ TIM untuk melakukan tes kepada semua karyawan PKJ TIM," ujar Arie saat ditemui di Lapangan IRTI Monas, Jakarta, Kamis (19/9).

Sebenarnya, kata Arie, tes urine sudah pernah dilakukan sekitar Februari atau Maret lalu. Dan hasilnya, semua negatif narkoba.

"Waktu itu kan nomor satu yang dites Satpol PP, setelah itu semua karyawan Dinas Pariwisata budaya dites, Alhamdulillah negatif," katanya.

Belajar dari kasus itu, Arie berjanji akan membenahi sistem kerja dan rutin melakukan evaluasi.

"Bahwa kita tidak mendiamkan, yang penting baik ada SOP, ada protap,"katanya.
Dua petugas TIM yang tertangkap saat nyabu adalah Kepala Keamanan TIM, Hasilita Sembiring dan sekuriti TIM, Agus Ali. Selain itu, Wakil Lurah Bidara Cina, Beni Hari Wibowo. Dari tangan mereka polisi menyita barang bukti berupa 0,3 gram sabu, alat isap dan tiga gulung aluminium foil.

Artikel Terkait

1. Silahkan masukkan komentar
2. Berkomentar dengan kata-kata yang santun
3. Jangan menggunakan kata-kata kotor
4. Jika anda tidak suka dengan yang kami sajikan, lebih baik jangan di baca
5. Tinggalkan link web/blog anda agar admin bisa visit back
6. Jadilah pengunjung yang baik
7. Kami hanya memberikan informasi dari sumber-sumber yang bisa admin percaya.
8. Maaf jika ada salah satu artikel tidak ada sumbernya.
EmoticonEmoticon