Jumat, 27 September 2013

Polisi uji balistik kasus penembakan tukang las di Bandung

Ilustrasi Penembakan
Kepolisian masih melakukan penyelidikan terhadap aksi pelaku pencuri sepeda motor menggunakan senjata api di bengkel las UD Jaya, Jalan Soekarno Hatta, Bandung. Lima saksi telah dimintai keterangan.

"Sudah lima saksi kita periksa, seperti istri korban, pegawai setempat dan orang yang melihat kejadian," kata Kabid Humas Polda Jabar, Kombes Pol Martinus Sitompul di Bandung, Jumat (27/9).

Menurut dia, peluru yang bersarang di lengan kanan korban, Zaenal Rustandi (45), sudah berhasil diangkat. Untuk mengetahui jenis senjata yang digunakan, pihaknya akan melakukan uji balistik.

"Kita masih pelajari peluru melalui hasil uji balistik, tapi senjata ini berdasarkan saksi menggunakan laras pendek," ungkapnya.

Seperti diberitakan, aksi pencurian kendaraan bermotor terjadi pada Kamis (26/9) sekitar pukul 18.30 WIB. Zaenal yang saat itu memergoki motornya dicuri, ditembak pelaku yang berjumlah dua orang.

Pelaku yang menggunakan motor matic kabur ke arah Caringin, sedangkan korban langsung dilarikan ke Rumah Sakit Rajawali untuk mendapat pengobatan.

Artikel Terkait

1. Silahkan masukkan komentar
2. Berkomentar dengan kata-kata yang santun
3. Jangan menggunakan kata-kata kotor
4. Jika anda tidak suka dengan yang kami sajikan, lebih baik jangan di baca
5. Tinggalkan link web/blog anda agar admin bisa visit back
6. Jadilah pengunjung yang baik
7. Kami hanya memberikan informasi dari sumber-sumber yang bisa admin percaya.
8. Maaf jika ada salah satu artikel tidak ada sumbernya.
EmoticonEmoticon